Kondisi ini dialami hampir seluruh ibu hamil, terutama pada ibu hamil trimester akhir. kondisi ini disebabkan oleh pertumbuhan bayi yang semakin besar dan rahim yang makin membesar, selain itu postur tubuh ibu yang buruk juga bisa memperparah kondisi ini.
HAL-HAL YANG BISA KAMU LAKUKAKAN UNTUK MENGURANGI NYERI PUNGGUNG
1. periksa kembali asupan kalsium harian anda untuk trimester 2 pastikan andamengasup 800-1200 mcg kal kalsium perhari. sedangkan trimester 3 anda harus mengasup kalsium 1200-2000 mcg per hari.
kalsium sangat penting untuk pertumbuhan tulang dan gigi janin, semkain bayi bertumbuh kalsium ibu yang diserap akan semakin besar. sehingga daerah pertulangan ibu akan semakin tidak nyaman jika asupan kalsium kurang
2. lakukan perbaikan postur tubuh anda
- Berdirilah secara tegak dengan kaki terbuka selebar bahu.
- Usahakan tulang punggung dalam posisi netral dan lurus, yaitu dengan menarik perut serta bokong ke arah dalam.
- Luruskan leher dan kepala Anda.
- Bayangkan ada benang lurus yang menarik kepala Anda ke atas.
- Biarkan bahu tetap rileks.
- Hindari berdiri lama dengan posisi yang sama terus menerus.
- Posisi berdiri yang baik ini sebaiknya selalu diperhatikan dan dipraktikkan.
- Pilihlah tempat duduk yang dapat menopang punggung dengan baik. Tambahkan bantal di bagian belakang untuk membantu menyangga punggung.
- Duduklah dengan punggung tegak lurus dan bahu rileks.
- Pastikan kedua kaki rata di lantai atau gunakanlah bangku kecil untuk menaruh kedua kaki Anda ketika beristirahat. Hindari kaki menggantung atau menyilangkan kaki.
- Usahakan agar tidak duduk lebih dari 30 menit. Jika sedang dalam perjalanan. sering-seringlah berhenti untuk berjalan sejenak.
- Saat mengambil benda. jongkok atau berlututlah. lalu angkat dengan kedua tangan.
- Usahakan gerakan berasal dari lutut Anda dan bukan membungkuk.
- Ketika hendak berdiri, pastikan perut Anda terkunci, dan badan tegak lurus.
- Penting juga mengetahui betas kernampuan dalam mengangkat benda, cari bantuan bila diperlukan.
- Hindari memutar badan ketika membawa sebuah benda yang cukup berat.
3. Pakailah sepatu datar atau sandal yang sesuai dengan kaki anda
4. lakukan gerakan cat cow pose sehari lakukan minimal 30 kali
5. lakukan jalan kaki, berenang atau ikutilah kelas yoga6. bermainlah dengan gymball anda dengan gerakan memutar seimbang kekiri dan kanan dengan hitungan yang sama, pastikan anda menggerakkan pinggul anda.
atau anda bisa coba gerakan berikut ini
7. anda bisa gunakan castor oil untuk mengkompres dengan kain kasa yang telah direndam dengan castor oil ( bisa dibeli di RAHMADINA CENTER) atau gunakan cuka sari apel.
8. Anda bisa lakukan pemijatan mandiri dengqn suami anda dengan cara video berikut.
Namun jika anda masih kurang puas atau khawatir, anda bisa reservasi untuk pijat hamil ke rahmadina center. Pijat hamil di rahmadina sangat aman sudah tersertifikasi kemenkes semua titik2 sangt aman untuk menghindari kontraksi dan komplikasi kehamilan.
9 namun jika anda sudah mengerjakan semua tips di atas dan rasanya masih tidak tertahankan silahkan kunjungi bidan dan dokter anda.
terimakasih sudah membaca tips dari kami, semoga anda dan bayi anda dalam lindungan Allah SWT senantiasa sehat dan diberkahi.
Komentar
Posting Komentar